NARASI JURNAL.COM, DHARMASRAYA – Pemkab Dharmasraya menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Dharmasraya untuk turut serta menyukseskan acara Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) ke 27 dan Hari Taruna Siaga Bencana (HTSB) ke 19, pada tanggal 29 Mei yang akan datang.
Sebagai warga Dharmasraya kita patut berbangga atas kepercayaan pemerintah pusat kepada kita sebagai tuan rumah puncak acara Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) ke 27 dan Hari Taruna Siaga Bencana ke 19, pada tanggal 29 Mei yang akan datang. Banyak manfaat yang diterima warga Lansia kita atas kegiatan tersebut dilaksanakan di tempat kita.
“Oleh karena itu, kami mengajak kita semua untuk berpartisipasi mempromosikan kegiatan tersebut agar terlaksana sukses dan meninggalkan kesan yang baik bagi ribuan orang yang akan mengunjungi daerah kita nantinya,” ungkap Kadis Kominfo, Rovandly Adams.
Adapun bentuk partisipasi tersebut adalah sebagai berikut:
- Memasang twibbon resmi pada foto profil media sosial masing masing Link twibbon adalah
https://twb.nz/harilansianasional2023
- Bagi Instansi-Instansi Pemerintah, BUMN/D/ Perusahaan Swasta yang ingin ikut berpartisipasi dapat memasang spanduk di lingkungkan kantor masing2, desainnya dapat diambil pada link :
https://drive.google.com/…/1QbQsj4MpfVNrr4Of7oV…
(Berdasarkan surat Bupati Nomor : 555/99/Kominfo-2023)
- Sertakan tagar #HLUNKE27DHARMASRAYA #HARITAGANAKE19 #LansiaTerawatIndonesiaBermartabat dalam setiap postingan medsos.(mde)