Kapolres Bungo Lantik Pokdar Kecamatan Jujuhan

BUNGO469 Dilihat

NARASIJURNAL.COM, BUNGO– Usai meresmikan kampung tangguh covid-19 di Dusun Sirih Sekapur Perkembangan. Kapolres Bungo AKBP M Lutfi mengukuhkan pengurus kelompok sadar Kamtibmas (Pokdar) dan FKPM kecamatan Jujuhan, Senin (01/03/2021).

Kapolres dalam sambutannya pengurus Pokdar dan FKPM yang baru dilantik agar kedepannya mampu berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas jika ada persoalan yang timbul ditengah masyarakat.

“Jika ada permasalahan di Kecamatan, maka peran Pokdar dan FKPM hendaknya dapat mencari solusi dan bisa diatasi selagi masih bisa diselesaikan dengan baik,” ujar Kapolres.

Peresmian Kampung Tangguh

Camat Syafrizal menyambut baik kedatangan Kapolres Bungo beserta rombongan, menurutnya, dengan ditetapkannya Kampung tangguh Sirih Sekapur Perkembangan, maka semua Rio harus terlibat. “Semoga kegiatan ini dengan sukses,” harap Camat.

Rio Dusun Sirih Sekapur Perkembangan Novrizan mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Bungo yang telah meresmikan Kampung Tangguh wilayah yang ia pimpin saat ini.

“Kami juga telah memiliki lahan Pala Wija, yang sudah ditinjau oleh pak Kapolres. Dari segi keamanan, kami juga telah membangun Pos Kamling. Selain itu disegi kesehatan, kami menerapkan protokol kesehatan dalam penanganan covid-19, kiita memberlakukan kegiatan masyarakat berbasis Mikro,”pungkasnya. (NJ)