Kebakaran Hebat, Hotel Semagi Muara Bungo Membara

BUNGO, PERISTIWA751 Dilihat

NARASIJURNAL.COM,BUNGO- Kebakaran hebat, Hotel Semagi Muara Bungo, terjadi sekira pukul 1:30 Wib, di Kelurahan Bungo Barat, Kecamatan Pasar Muarabungo Kabupaten Bungo-Jambi, Selasa (19/01/2021).

Suasana kebakaran di Hotel Semagi Muarabungo
Suasana kebakaran di Hotel Semagi Muarabungo

Info yang diperoleh di lapangan api mulai terlihat tiba tiba muncul mengagetkan warga setempat,  terlihat dilantai tiga bagian depan Hotel Semagi Muara Bungo terbakar. Tidak lama kemudian warga setempat memadati area sekitar Hotel Semagi untuk menyaksikan peristiwa kebakaran.

Polisi pun mengingatkan agar warga tidak lebih mendekat di lokasi kebakaran.

Hingga berita ini dimuat, belum tahu secara pasti apa penyebab Hotel tersebut terbakar.

Tampak petugas kebakaran berusaha memadamkan kobaran api
Tampak petugas kebakaran berusaha memadamkan kobaran api

Empat armada pemadam kebakaran dikerahkan untuk menjinakkan kobaran api yang melahap bagian depan Hotel Semagi Muara Bungo. (NJ)