Proses Belajar Tatap Muka, Lembaga Pendidikan Tetap Konsisten Terapkan Prokes Covid-19

PENDIDIKAN365 Dilihat

NARASIJURNAL.COM, Bungo- Hari ketiga pasca libur Natal dan tahun baru 2021, belajar tatap muka tetap konsisten terapkan protokol kesehatan (Prokes). Seperti halnya terpantau media narasijurnal.com dibeberapa lembaga pendidikan di Kecamatan Jujuhan, Rabu, (6/01/2021).

Bukan hanya di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 66/11 Simpang Rantau Ikil Kecamatan Jujuhan yang tetap memperhatikan protokol kesehatan, namun hingga di Sekolah Menegah Kejujuran Negeri (SMKN) 10 Muarabungo juga tetap konsisten menerapkan protokol kesehatan. Sepertihalnya memakai masker, mencuci tangan dan mengatur jarak tempat belajar.

Tampak siswa-siswi SMKN 10 Muarabungo di Kecamatan Jujuhan konsisten terapkan protokol kesehatan saat proses belajar mengajar.

Kepala SMKN 10 Muarabungo Taraki saat dijumpai di ruang kerjanya menjelaskan, siswa siswi sebelum masuk ke kelas, mereka dilakukan chek suhu tubuh. “Jika lewat suhu nya 27,CC, siswa tersebut kami sarankan untuk beristirahat di rumah. Bagi siswa yang tidak memakai masker, kami tegaskan agar siswa mencari masker sebelum masuk kelas karena itu sudah menjadi aturan dalam proses belajar mengajar tatap muka dimasa pandemi covid-19,” kata Kepsek Taraki. (03/NJ)