NARASIJURNAL.COM, Bungo,- Baru-baru ini heboh dengan pemindahan pasien 03 positif Covid-19 asal Bungo yang sedang menjalani isolasi di RS Sentral Medika Muarabungo. Pasien ini sebelumnya telah dirujuk di RSUD Raden Mataher Jambi yang sudah melewati uji swab 2 kali dan hasilnya positif corona.
Dengan keberadaan pasien yang sedang diisolasi di RS Sentral Medika tersebut, kini warga sekitaran rumah sakit ini mulai resah. Pasalnya, Pasien positif corona ini pernah terlihat sedang berjemur di luar ruangan rumah sakit.
Terkait keresahan warga ini, Ketua RT. setempat Zamrizal saat ditemui Wartawan Kamis, (30/04/2020). Dirinya mengakui kalau warga mulai merasa resah atas keberadaan pasien 03 ini, bahkan dirinya sendiri juga merasakan hal yang sama.
“Jujur warga merasa kecewa dengan pemerintah daerah. Maunya kita, minta pasien positif corona sebaiknya ditempatkan di Rumah Sakit Umum, seperti di RSUD Raden Mataher Jambi atau di RSUD H.Hanafie Muarabungo. Karna warga sudah mulai cemas apalagi warga juga pernah melihat perawat di rumah sakit itu lalu lalang tanpa pake masker”, tutur Zamrizal.
Dengan adanya keresahan warga setempat di sekitar RS Sentral Medika ini. Jurubicara penanganan covid-19 Kabupaten Bungo, Kadinkes Bungo dr.H Safarudin Matondang terus minghimbau agar warga setempat jangan panik atas situasi adanya pasien 03 ini yang dirawat di RS Sentral Medika.
“Kita menghimbau jangan panik namun tetap waspada dengan menerapkan Physical distancing. Kita juga sampaikan bahwa kalau pasien 03 ini tidak ada lagi gejala. Makanya, bisa diiaolasi di rumah sakit itu. Memang kita belum ada lakukan sosialisasi kepada warga terkait hal ini. Dalam waktu dekat ini kita akan lakukan sosialisasi, untuk memberikan pemahaman kepada warga setempat agar tidak cemas lagi”, katanya. (NJ)