NARASIJURNAL.COM, Bungo,- Info perkembangan Covod -19 di Kabupaten Bungo 15 April 2020, pasien positif terjangkit covid-19 tetap berjumlah 2 orang, pasien 1 dirawat di RSUD H.Hanafie Muarabungo dan 1 pasien dirawat di RSUD Raden Mataher Jambi. Kabupaten Bungo sendiri berada di zona kuning. Hal ini disampaikan juru bicara tim gugus tugas percepatan penanganan covid-19 Bungo dokter H.Safarudin Matondang pada konferensi pers, Rabu (15/04/2020).
Sementara data Orang Dalam Pengawasan (ODP) tetap berjumlah 201, proses pemantauan 27 orang dan yang selesai pemantauan 174 orang. Selanjutnya data untuk Orang Tanpa Gejala (OTG) berjumlah 38 orang, proses pemantauan sebanyak 16 orang dan selesai pemantauan 22 orang.
Sementara Pasien Dalam Pengawasan 2 orang, proses pemantauan 1 orang, dan selesai pemantauan 1 orang.
“Positif covid 19 masih sama data kemarin 2 orang dan negatif 1 orang. Pasien positif yang 04 itu juga ada orang terdekatnya sedang dilakukan pengambilan sweb. Kita tuggu aja hasilnya nanti”, ucap dokter Safarudin.
Dirinya juga mengingatkan Provinsi Jambi saat ini telah berada di zona kuning. Artinya Kabupaten Bungo juga hal yang sama karena ada kaitannya dengan pasien 03 dan pasien 04 yang sedang dalam perawatan. Dan orang terdekat dari pasien juga sedang menuggu hasil swabnya.
“Kita juga selalu menyampaikan agar warga dapat memakai masker jika keluar rumah dan selalu menjaga kebersihan dan pola hidup yang sehat serta meningkatkan imun tubuh,” katanya.(NJ)