Polwan Polres Bungo Sambangi Kediaman Shelly Balita Derita Hydrocephalus dan Gizi Buruk

BUNGO, DAERAH596 Dilihat

NARASIJURNAL.COM, Bungo, – Melalui program Gemar Beruntung, merupakan gerakan Jum’at berkah bagi untuk Bungo, yang dimotori oleh Polwan Polres Bungo. Dengan cara menyisikan uang seribu rupiah setiap anggota Polres Bungo, setelah dana terkumpul akan disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Polwan Polres Bungo saat memberikan bantuan kepada keluarga Shelly

Kali ini, 6 Personil Polwan yang turun membagikan bantuan tersebut, yakni di lokasi Pondok pesantren (Ponpes) Syekh Daud Almasrur Desa Padang Palangeh Kecamatan Pelepat Ilir, bentuk bantuan yang disalurkan berupa sembako. Selain itu, giat selanjutnya, Polwan Polres Bungo berkesempatan untuk menyambangi kediaman Balita Shelly (2) yang menderita Hydrocephalus dan gizi buruk, sementara jenis bantuan yang disalurkan berupa uang tunai kepada orang tua Shelly (Yuliana,-red), Jum’at (21/02/2020).

Pemberian bantuan kepada Ibu Rahmi di Polres Bungo
Polwan Polres Bungo saat memberikan bantuan kepada Ponpes Syekh Daud Almasrur Desa Padang Palangeh Kecamatan Pelepat Ilir,

Kapolres Bungo AKBP Trisaksono Puspo Aji melalui Paur Humas Polres Bungo  M. Noer menyampaikan, ada 6 polwan yang bertugas hari ini (Jum’at berkah,-red) melakukan giat program Gemar Beruntung.

“Personil yang melaksanakan tugas yakni, Bripka Nenimarja, Bripka Yuyun Restina, Brigadir Ramadhaniatri, Briptu Sofia Kirnia Fitri, kemudian Briptu Emelia Elvera dan Bripda Rima Rohima. Ada tiga lokasi, pertama memberikan bantuan berupa sembako ke Ponpes Syekh Daud Almasrur Desa Padang Palangeh Kecamatan Pelepat Ilir. Selanjutnya memberikan santuan berupa uang tunai kepada keluarga Shelly di Dusun Beringin Kecamatan Pelepat, dan memberikan sumbangan kepada Ibu Rahmi di Polres Bungo,” pungkas M. Noer (NJ)

//Jurnalis, Udin www.narasijurnal.com